Bisnis.com, JAKARTA – Virus cacar monyet (monkeypox) yang berasal dari negara Afrika telah masuk ke Indonesia dan menginfeksi 88 orang di Indonesia.

Virus cacar monyet menyebar melalui kontak kulit ke kulit. Kulit merupakan indera yang paling besar diantara semua indera lainnya, sehingga perlu dilakukan peningkatan imunitas tubuh agar tidak mudah tertular virus.

Cara termudah untuk mencegah cacar monyet adalah dengan mengonsumsi makanan bergizi dan mengonsumsi multivitamin. Gunakan juga hand sanitizer setelah berjabat tangan dan memegang benda di tempat umum. Cobalah vitamin yang meningkatkan kekebalan dan melindungi Anda dari cacar monyet: 1. Makan vitamin C.

Kebutuhan vitamin C harian anak usia 10 hingga 12 tahun adalah 50 mg vitamin C. Namun kebutuhan vitamin C untuk wanita dewasa adalah 65 mg dan pria 75 mg. 2. Vitamin D

Kebutuhan vitamin D pada anak dan orang dewasa sangat berbeda. Kebutuhan harian asupan vitamin D untuk bayi dan anak adalah 400 unit internasional (IU).

Sedangkan pada kelompok umur 5-70 tahun, jika sehat dianjurkan mengonsumsi vitamin sebanyak 600 IU. Namun jika Anda sedang sakit, dosis vitamin D akan melebihi 1000, namun ada baiknya berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter.  3. magnesium

Magnesium merupakan mineral penting bagi tubuh dan meningkatkan kekebalan tubuh untuk melindungi dari virus cacar monyet. Magnesium tidak diproduksi oleh tubuh sehingga harus diperoleh dari makanan dan suplemen harian.

Magnesium mengurangi stres, mengatur gula darah dan menjaga fungsi saraf dan otot.

Periksa kebutuhan magnesium harian Anda:

13-15 tahun: 225 mg per hari.

16-18 tahun: 270 mg per hari.

19-64 tahun: 360 mg per hari.

Di atas 65 tahun: 350 mg per hari.

4. Seng

Menurut Health Cleveland, Rabu (10/9/2024), xinc bermanfaat bagi tubuh sebagai anti inflamasi dan antioksidan. Makanlah makanan kaya zinc seperti biji labu, kacang-kacangan, dan susu. 

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan WA channel