Bisnis.com, Jakarta – Beberapa bank menengah yang dikuasai investor di negara-negara ASEAN telah merilis laporan kinerja kuartal III-2024. Hasilnya, beberapa di antaranya mencatatkan pertumbuhan tahunan dua digit hingga 25%.

Kepala Riset LPPI Trioxa Siahan mengatakan, kinerja bank-bank yang dipimpin investor ASEAN di Indonesia secara umum masih mixed, ada yang mencatatkan kinerja naik, namun ada juga yang tertekan karena pembentukan CKPN yang meningkat.

Ia mengatakan, tantangan yang dihadapi bank-bank yang dikelola investor ASEAN ke depan adalah terkait fluktuasi suku bunga yang dapat mengganggu dan menurunkan daya beli masyarakat.