Bisnis.com, JAKARTA – Salim Group memperluas operasinya dengan memasuki sektor real estate di Surabaya melalui serangkaian akuisisi. Jejak pertama Grup Salim di Kota Pahlawan tercatat di Harian Bisnis Indonesia edisi 21 Oktober 1994.

Bisnis Indonesia mencatat divisi real estate Salim Group saat itu belum banyak menggarap properti besar dan terintegrasi di Surabaya. Grup Salim tergolong baru dalam industri real estate di Jawa Timur.

Grup Salim tidak memulai dari awal, melainkan mengambil alih aset perusahaan real estate yang mengalami kegagalan manajemen. Melalui PT Bayu Beringin Lestari (BBL), Salim Group membangun akar bisnisnya di Surabaya.