Bisnis.com, JAKARTA – PT Teknologi Karya Digital Nusa Tbk. (TRON) mengumumkan kemitraan strategis dengan PT Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) untuk meningkatkan sistem pengelolaan kawasan industri.

Kerja sama ini mencakup implementasi berbagai solusi teknis. Diantaranya adalah Intelligent Traffic Control System (ITCS) yang membantu dalam manajemen lalu lintas dan mengatur arus kendaraan dari sisi infrastruktur jalan di kawasan KITB.

Kemudian pusat komando atau ruang kendali untuk memantau seluruh fungsi operasional KITB dalam satu platform yang terintegrasi dan terpusat.

Termasuk telematika IoT milik TAM Fleet, yaitu sistem dan perangkat yang memantau pergerakan seluruh shuttle bus di kawasan, sehingga dapat memberikan keselamatan saat berkendara di Kawasan Industri Terpadu Batang.

CEO Karya Digital Nusa Technology David Santoso menambahkan, mereka berkomitmen membantu KITB mewujudkan visinya sebagai kawasan industri terkemuka di Indonesia. “Solusi teknologi kami dirancang untuk memenuhi kebutuhan Industri 4.0 dan meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan keselamatan di kawasan industri,” ujarnya.

Ia yakin solusi teknologi yang dimilikinya dapat memberikan manfaat signifikan bagi KITB dan mendorong perkembangan industri di Indonesia.

Sementara itu, Manajer Divisi IT dan Layanan Operasional KITB Marfan Trihartiko mengatakan kerja sama dengan TRON akan meningkatkan sistem pengelolaan kawasan industri.

“Solusi teknis PT TKDN Tbk membantu kami memantau dan mengelola operasional, meningkatkan keselamatan, kenyamanan, dan keandalan layanan untuk memberikan pengalaman yang lebih baik bagi penyewa dan pengunjung KITB. “Kami akan terus meningkatkan penerapan teknologi ini untuk menciptakan kawasan industri yang cerdas, hijau, dan berkelanjutan,” tutupnya.

Lihat berita dan artikel lainnya di Google Berita dan saluran WA