Bisnis.com, JAKARTA — Rupiah dibuka melemah pada Rp15.840 per dolar AS pada awal perdagangan hari ini, Rabu (6/11/2024).
Berdasarkan data Bloomberg, rupiah membuka perdagangan melemah 0,58% atau 91,5 poin ke Rp15.840 per dolar AS. Di sisi lain, indeks dolar terpantau menguat 1,18% ke 104,540.
Beberapa mata uang Asia lainnya juga melemah terhadap greenback pagi ini. Yen Jepang melemah 1,08%, dolar Singapura melemah 0,66%, baht Thailand melemah 0,65%, dan yuan Tiongkok melemah 0,35%.
Selain itu, Peso Filipina melemah 0,40%, Won Korea melemah 0,68%, Ringgit Malaysia melemah 0,32%, Dolar Taiwan melemah 0,30%, dan Dolar Hong Kong melemah 0,02%. Hanya rupee India yang menguat tipis 0,01%.
Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan rupiah akan berfluktuasi namun ditutup menguat pada kisaran Rp 15.640-Rp 15.750 hari ini.
Sementara pada perdagangan kemarin (5/11), rupiah ditutup menguat tipis sebesar 4 poin sebelum melemah 30 poin ke Rp15.748 dari penutupan sebelumnya Rp15.753.
Ibrahim mengatakan sebagian besar pemasar menghindari risiko dari sentimen pemilu presiden AS. Di saat yang sama, pasar masih mencermati arah penurunan suku bunga The Fed.
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan WA Channel