Bisnis.com, JAKARTA – Penjualan mobil pada semester I/2024 belum memenuhi ekspektasi pelaku industri. Lesunya pasar dalam negeri membuat realisasi penjualan masih jauh dari target yang ditetapkan.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memperkirakan target penjualan 1,1 juta mobil pada tahun ini kemungkinan akan direvisi karena lesunya pasar pada paruh pertama 2024.

Menurut Gaikindo, penjualan mobil di dalam negeri pada Juni 2024 berjumlah 72.936 unit, turun 11,8% dibandingkan Juni 2023. Penjualan ritel kemudian mencapai 70.198 unit, turun 12,3% dibandingkan Juni 2023.