Bisnis.com, JAKARTA – Produsen mobil China mendapat banyak pekerjaan rumah dari pemerintah Indonesia sebagai bagian dari pengembangan industri kendaraan listrik berbasis baterai (KBLBB).

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo merilis laporan penjualan mobil listrik di Indonesia hingga Mei 2024. Hasilnya, terjadi pertumbuhan dua digit setiap tahunnya.

Secara spesifik, penjualan grosir mobil listrik mencapai 6.033 unit pada Mei 2024. Realisasi tersebut meningkat 39,91% dari 4.312 unit pada periode yang sama tahun lalu.