Bisnis.com, Jakarta – Sederet mobil yang dipamerkan Suzuki Indonesia mendapat diskon hingga puluhan juta rupiah di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2024).
Salah satu dealer Suzuki menyebutkan model Ertiga mendapat diskon Rp 32 juta, sedangkan Baleno mendapat diskon sebesar Rp 30 juta.
Ertiga bensin dibanderol Rp 232 juta hingga Rp 266,4 juta, sedangkan Baleno dibanderol Rp 283,9 juta.
Diketahui, Suzuki Ertiga juga hadir dalam varian hybrid dengan harga mulai Rp 287,2 juta hingga Rp 301,8 juta.
Lalu untuk XL7 versi Alpha tersedia dengan diskon Rp 30 jutaan dan kisaran harganya Rp 297,2 jutaan hingga Rp 308,2 jutaan. Diketahui, Suzuki XL7 Alpha dan Beta merupakan versi hybrid dari SUV 7 tempat duduk tersebut.
Diskon harga Rp 32 juta tersedia untuk model XL7 lainnya seperti Beta (Rp 287,2 juta hingga Rp 298,2 juta) dan Zeta (Rp 259,4 juta hingga Rp 270,4 juta).
Suzuki Vitara mendapat diskon paling besar yakni mencapai Rp 44 jutaan. Sedangkan Grand Vitara dibanderol Rp362 juta hingga Rp391,4 juta.
“Vitara diskonnya besar-besaran (sampai Rp 44 juta),” ujarnya di ICE BSD Tangerang, Senin (22 Juli 2024).
Diketahui, penjualan ritel Suzuki Motor pada kuartal I 2024 mencapai 34.944 unit, turun 15,3% dari 41.233 unit pada periode yang sama tahun lalu.
Sementara penjualan hybrid Suzuki mencapai 7.342 unit pada kuartal I 2024, naik dari 5.164 unit pada periode yang sama tahun lalu. Daftar Diskon Mobil Suzuki GIIAS 2024: Suzuki Ertiga: Rp 32 Jutaan Suzuki Baleno: Rp 30 Jutaan Suzuki XL7 Alpha Varian: Rp 30 Jutaan Suzuki XL7 Varian Beta: Rp 32 Jutaan Suzuki Vitara: Rp 44 Jutaan Rp
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan WA Channel